Powered By Blogger

Minggu, 06 Oktober 2019

7 Cara Tingkatkan Pesona Diri Biar Terlihat Menarik


Menjadi orang yang menarik itu bukan perkara gampang. Yah, kalau menarik dalam artian penampilan sih memang gampang. Tapi yang kita bicarakan menarik yang lebih dari sekadar penampilan; menarik secara sifat dan kepribadian. Bahkan kata orang, ‘menarik’ itu bakat alami yang susah untuk ditiru oleh orang lain. Kalau kamu memang pada awalnya nggak menarik, ya bakal susah untuk bisa berubah jadi pribadi yang menarik bagi orang sekitarmu.

Harus diakui, untuk menjadi sosok yang menarik secara kepribadian memang jauh lebih menantang daripada menarik secara penampilan. Tapi bukan berarti nggak mungkin. Kamu bisa menerapkan hal-hal berikut ini biar jadi pribadi yang lebih menarik untuk orang sekitaran.

1. Kesan pertama biasanya akan bertahan selamanya. Hal sesederhana menatap langsung mata dan mengingat namanya, akan membuat lawan bicaramu terkesan

Hal paling sederhana yang akan membuatmu dipandang menarik adalah masalah kesan pertama. Jangan sepelekan perkara mengingat nama. Melupakan nama berarti kamu sudah berlaku nggak sopan kepada lawan bicaramu. Oleh karena itu, hal sesederhana mengingat nama saja sudah sangat membantu pencitraanmu terhadap orang di sekitarmu.

Memanggil dengan nama tentu lebih terdengar sopan dan menghormati daripada sekadar memanggil dengan ‘hai’ atau ‘kamu’ doang, kan

2. Jangan pernah ragu untuk bertanya biar tidak sok tahu. Itu tanda bahwa kamu adalah pribadi yang terbuka jadi orang lain tak akan segan untuk mulai pembicaraan denganmu

Biasanya, gengsi menahanmu dari bertanya pada orang lain. Mungkin alasannya karena kamu takut direndahkan oleh orang lain. Padahal justru dengan bertanya itu bisa jadi awal dari obrolan kalian. Kalau memang kamu nggak tahu, tanya aja dulu. Selain membuat orang lain merasa dihargai, siapa tahu dengan bertanya itu bisa jadi awal obrolan yang mendekatkan kalian.

Dengan nggak gengsi bertanya, kamu akan dipandang menarik sekaligus asik untuk diajak ngobrol.

3. Caramu mengatur dinamika pembicaraan juga menunjukkan tingkat kedewasaanmu. Berusaha terus menang di tiap topik, hanya akan membuatmu terlihat kekanak-kanakan

Dalam hal berbicara dengan orang lain, wajib hukumnya untuk memperhatikan cara bicaramu. Selain memperhatikan intonasi dan kata-kata yang kamu ucap, kamu juga perlu memperhatikan arah obrolan kalian. Boleh saja kamu memimpin arah pembicaraan. Tapi usahakan untuk tidak mendominasi omongan. Berikan kesempatan yang sama bagi orang lain untuk juga berbicara agar mereka merasa kamu hargai.

4. Jadilah orang yang paham betul bagaimana menghargai perbedaan pendapat. Dengan begitu orang dengan berbagai pemikiran dan opini selalu tertarik untuk bisa berbicara dan bertukar pikiran denganmu

Siapa sih yang suka omongannya ditolak mentah-mentah? Tak ada orang yang menyukai saat ada orang lain membantah omongannya cuma gara-gara berbeda sudut pandang. Untuk itu, kamu jangan membatasi diri dan pergaulanmu dengan pikiran yang tertutup. Cobalah untuk menghargai pendapat orang lain. Tahan komentarmu. Dengarkan penjelasan mereka dulu.

Kalau memang cara pandang kalian berbeda, tak perlu membantahnya saat itu juga. Pikirkan dulu kalimat yang nggak menyinggung. Selipkan sedikit bercanda juga biar nggak ada sensi di antara kalian.

5. Tak harus selalu menawarkan solusi, cukup jadi pendengar yang baik.Pasti orang-orang disekitarmu akan sering datang kepadamu mencari kenyamanan 

Kesalahan kebanyakan orang adalah mereka terlalu percaya diri dalam memberi saran, padahal tak ada yang meminta. Karena itu mereka akhirnya ditinggalkan. Padahal, sebenarnya kamu nggak harus menjadi pemberi saran untuk mendapat kepercayaan dari orang lain dan menjadi menarik di mata mereka. Cukup jadilah pendengar yang baik. Dengarkan saja dulu apa yang ingin mereka ceritakan. Setelah diminta, baru kamu boleh memberi saran. Dengan begitu kamu akan lebih membuat mereka nyaman.

6. Jangan jadi orang yang buat keputusan tanpa berpikir panjang, hanya untuk akhirnya mengingkari kata-katamu sendiri. Orang plin-plan hanya akan dijauhi, mereka takut dikecewakan olehmu

Kamu pasti gemas jika melihat orang yang plin-plan. Setelah menentukan apa yang ingin dilakukan, tiba-tiba galau dan mengeluh di tengah jalan. Nah, jangan jadi sosok yang seperti itu. Selain kamu bakal dipangan sebagai sosok yang labil, kamu juga dijauhi oleh mereka. Boro-boro jadi pribadi yang menarik, orang-orang justru akan malas bergaul bersamamu.

7. Hakikatnya, tak akan ada orang yang bisa hidup tanpa bantuan orang lain. Yang selalu siap mengulurkan tangan memberikan bantuan sesuai kemampuan diri, adalah orang yang akan bersinar dalam masyarakat

Tipe orang yang mudah menarik perhatian adalah orang yang selalu siap mengulurkan tangannya untuk memberi pertolongan kepada orang lain. Bukan bermaksud memanfaatkan lho. Tapi sebagai manusia yang tak selalu akan butuh bantuan orang lain, pastinya orang akan lebih tertarik berteman dengan mereka yang bisa diajak saling membantu. Bukan mereka yang hanya memikirkan dirinya sendiri. Bantuannya pun tak perlu bantuan yang bersifat masif atau besar. Apalagi yang bersifat materi. Bantuan sekecil apapun bisa kok. Sekadar membantu membawakan barang belanjaan saja sebenarnya sudah bisa memberi efek positif buatmu. Bagi orang lain, sekecil apapun bantuanmu pasti akan meninggalkan bekas di hati mereka. Percaya, deh.

Selama kamu terlihat ikhlas dan tulus, kamu akan dipandang positif oleh mereka.

Nah, coba deh terapkan hal-hal tersebut. Kepribadianmu akan dipandang lebih baik dan lebih menarik oleh orang-orang di sekitarmu.

0 komentar:

Posting Komentar

Related image