Powered By Blogger

Kamis, 29 Juli 2021

Inilah Beberapa Kegunaan Keju Edam dan Cara Menyimpannya

 Keju menjadi salah satu makanan favorit masyarakat dunia. Tidak hanya disukai oleh anak-anak saja, keju juga menjadi kesukaan para orang dewasa. Dulunya keju banyak digunakan oleh orang Barat dalam berbagai olahan makanan, namun dewasa ini berbagai modern tanah air banyak yang menggunakan keju sebagai bahan baku hingga pelengkap dalam makanan. 


Di pasaran jenis keju sangat beragam. Salah satu yang cukup populer adalah keju edam. Keju yang satu ini memiliki bentuk bulat dan terbungkus lapisan luar berwarna merah sehingga terlihat menyerupai apel merah. Lapisan merah pembungkus ini merupakan paraffin, yaitu lapisan lilin yang berfungsi untuk menjaga tekstur keju dan mengawetkannya. Dibandingkan dengan jenis keju tradisional lainnya, edam memiliki tekstur yang lebih lunak.


Keju yang berasal dari Belanda ini biasa digunakan dalam campuran buah, namun tak sedikit juga yang memanfaatkannya untuk taburan pada kue kering. Karena memang jenis keju ini teksturnya cukup keras, sehingga sangat cocok untuk diparut. Edam memiliki rasa yang lembut, sedikit asin atau terasa seperti kacang yang gurih, dan tidak berbau dibandingkan dengan jenis keju lainnya. 


Keju yang satu ini juga memiliki kandungan lemak yang lebih rendah dibandingkan dengan jenis keju tradisional, yaitu sekitar 28% dan kandungan protein sebanyak 25%. Pada produk keju edam yang modern, biasanya memiliki tekstur yang lebih lembut dibandingkan keju lain, seperti Cheddar. Hal ini lantaran karena kandungan lemak yang jauh lebih rendah.

Keju umumnya terbuat dari susu sapi yang dipateurisasi dan sebagian atau seluruh krimnya telah dibuang. Keju jenis ini umumnya bisa bertahan paling lama hingga enam minggu jika disimpan di lemari es setelah dibuka. Namun jika bungkusnya belum dibuka, bisa bertahan antara 4-6 bulan, bahkan 8 bulan ke depan. Saat menyimpan sisa potongan keju, Anda bisa membungkusnya terlebih dahulu dengan tissue makan atau kain lembut tips untuk keju bisa bernafas. 

Kemudian masukkan dalam wadah plastik dan taruh di dalam lemari es. Untuk mencari produk keju dan susu evaporasi bisa dengan mudah menemukannya di berbagai supermarket-supermarket hingga Toko Wahab yang terkenal sebagai tempat berbelanja bahan kue terlengkap dengan penawaran harga yang lebih terjangkau dari harga pasaran. 

0 komentar:

Posting Komentar

Related image