Powered By Blogger

Senin, 22 Juni 2020

5 Alasan Radio Tetap Disukai Hingga Kini, Gak Lekang Oleh Waktu

5 Alasan Radio Tetap Disukai Hingga Kini, Gak Lekang Oleh Waktu

Ada banyak sekali media yang digunakan sebagai sarana komunikasi misalnya televisi, ponsel atau radio. Bisa dikatakan kalau radio adalah media komunikasi yang sudah ada sejak dulu dan masih bertahan sampai saat ini. 

Radio gak cuma digunakan untuk berbagi informasi, tapi juga sarana hiburan. Walau sekarang banyak media yang lebih canggih dan mengasyikan, tapi radio tetap dicintai oleh para pendengar setianya. Berikut ini adalah lima alasannya. 


1. Radio sangat ramah tempat dan disukai oleh semua kalangan

5 Alasan Radio Tetap Disukai Hingga Kini, Gak Lekang Oleh Waktu

Mulai dari orangtua, kaum muda sampai anak-anak semuanya suka radio. Bagi penikmatnya, radio adalah sesuatu yang klasik, unik dan mengandung kenangan.

Topik acara yang dipilih penyiar selalu menarik dan gak bikin bosan. Lagi, sangat cocok untuk menemanimu dalam setiap kesempatan. Meski jadul, radio gak pernah kehilangan sentuhan untuk bikin pendengarnya selalu ketagihan.  

2. Radio adalah bukti kalau keindahan bisa dinikmati tanpa mangandalkan visual semata 

5 Alasan Radio Tetap Disukai Hingga Kini, Gak Lekang Oleh Waktu

Meskipun gak bisa dinikmati secara kasat mata, radio tidak pernah kehilangan keindahaannya. Ya, radio adalah bukti kalau keindahan bisa dirasakan tanpa melibatkan visual. Musik yang enak didengar atau suara penyiar yang lembut adalah bukti konkretnya.

Ternyata, sesuatu yang menarik bisa diperoleh lewat cara sederhana, contohnya suara merdu yang diputar lewat radio. Itu sebabnya radio memiliki tempat spesial bagi pendengar setianya. 

3. Berkirim pesan lewat radio lebih seru karena semua pendengar bisa mengetahui isi pesanmu

5 Alasan Radio Tetap Disukai Hingga Kini, Gak Lekang Oleh Waktu

Salah satu yang paling ditunggu-tunggu oleh pendengar setia radio yaitu sesi kirim pesan. Penyiar akan membacakan pesanmu dengan bonus memutarkan lagu yang sudah di request. Pesannya bisa macam-macam, boleh untuk teman, pacar atau sahabat. 

Kamu bisa menyampaikan salam atau sekadar memberi semangat. Kalau ingin identitasmu dirahasiakan, boleh kok pakai anonymous aja. Nah, yang bikin semakin seru karena pesanmu bisa didengarkan oleh semua orang. Hm, apalagi kalau ngirim pesan buat gebetan.

4. Gak cuma memutar lagu paling update, radio juga memberikan informasi paling aktual dengan sumber terpercaya, lho

5 Alasan Radio Tetap Disukai Hingga Kini, Gak Lekang Oleh Waktu

Kelebihan radio gak cuma memutarkan lagu ter-update tapi juga memberikan informasi teraktual. Misalnya info lalu lintas, cuaca, bursa saham atau yang lainnya.

Informasi yang diberikan cukup terpercaya karena biasanya radio memiliki reporter khusus yang terjun langsung ke lapangan. Jadi kamu gak perlu was-was bakalan kena hoax. Kapanpun dan dimanapun, kamu akan  mendapatkan informasi paling update lewat radio.

5. Radio adalah teman terbaik untuk menemani suasana hatimu dalam keadaan apapun

5 Alasan Radio Tetap Disukai Hingga Kini, Gak Lekang Oleh Waktu

Mendengarkan radio bisa memulihkan kekalutan hatimu. Tanpa sadar, suara penyiar yang merdu ditambah lagu-lagu yang enak didengar bikin mood terasa membaik. 

Apalagi kalau topik yang dibicarakan seru bisa membuatmu terbawa dengan suasana. Kalau malam tiba, kamu bisa request lagu ballad sebagai pengantar tidur, atau saat pagi hari minta putarkan lagu beat supaya harimu tambah semangat. Iya, mendengarkan radio bisa sangat menyenangkan kok. Cocok didengarkan kapanpun kamu mau.

Walaupun jadul, radio gak pernah bikin pendengarnya kehilangan selera karena bisa terhibur dengan cara yang gak biasa.

0 komentar:

Posting Komentar

Related image