Powered By Blogger

Minggu, 09 Mei 2021

Jadi Trending, Ini 5 Fakta Ular Weling Si Pendiam yang Mematikan

 



Manusia kembali menjadi korban gigitan ular berbisa. Seorang balita di Cirebon harus meregang nyawa setelah koma selama beberapa hari setelah digigit ular weling atau yang punya nama latin Bungarus Candidus.

Sebelumnya, kasus gigitan ular serupa pernah menewaskan seorang satpam di sebuah perumahan di Serpong, Tangerang Selatan. Hal tersebut membuat ular weling mendadak menjadi trending di google trends.

Dirangkum dari berbagai sumber, ini lima fakta tentang ular weling, si pendiam yang mematikan.


1. Tampilan Fisik

Ular dari suku Elapidae ini punya tubuh yang ramping dan tak begitu panjang. Panjang maksimal yang bisa dicapai ular ini adalah 155 cm. Yang paling khas, ular ini punya warna belang-belang.


2. Penyebaran populasi

Ular ini bisa ditemui di daerah dataran rendah hingga daerah dengan ketinggian 1.200 mdpl. Habitat favoritnya adalah daerah lembab atau kering. Ia juga sering ditemukan di dekat habitat manusia seperti perkebunan.


Ular ini juga bisa ditemui di hampir semua negara Asia Tenggara. Di Tanah Air, populasinya bisa ditemui di Jawa, Sumatera, Bali, dan Sulawesi.


3. Bisanya lebih berbisa dari kobra

Tak banyak yang tahu kalau bisa neurotoxic ular ini lebih ganas dari bisa ular kobra. Menurut studi, separuh dari kasus gigitan ular ini akan berakibat kematian jika tak ditangani dengan baik dengan serum anti bisa


4. Kebiasaan

Weling merupakan ular nokturnal yang aktif di malam hari. Panji 'Petualang' pernah menyebut bahwa ular ini sifatnya pendiam dan pemalu. Ia akan menjadi agresif jika merasa terganggung.

Makanan ular ini adalah jenis ular lain. Meski begitu, ular weling juga sering memangsa katak, kadal, dan burung.


5. Efek gigitan

Gigitan ular jenis ini tidak menimbulkan rasa sakit yang sangat ataupun bengkak. Orang yang tergigit ular ini umumnya akan merasakan mual, pusing, dan sakit pada otot.

Artis Lucky Hakim yang dikenal punya peliharaan binatang melata pernah menuliskan di akun Instagramnya kalau digigit ular ini, jangan sampai tidur karena bisa-bisa tak bangun lagi. Bisanya memang bisa bikin kelopak mata terasa berat.

0 komentar:

Posting Komentar

Related image