Powered By Blogger

Rabu, 26 Agustus 2020

Sering Dibuang, 5 Bagian Buah-buahan Ini Justru Mengandung Banyak Nutrisi

Sering Dibuang, 5 Bagian Buah-buahan Ini Justru Mengandung Banyak Nutrisi

Daging buah menjadi bagian yang paling sering dikonsumsi, sisanya seperti kulit dan biji buah hanya akan berakhir di tempat sampah begitu saja. Namun, apakah kulit atau biji buah-buahan tersebut benar tidak ada manfaatnya sama sekali? 

Tentunya jawabannya enggak melulu begitu, sebab beberapa buah ada yang seluruhnya bisa dikonsumsi; baik itu untuk dimakan langsung maupun sebagai obat herbal. Tak hanya itu, misalnya saja kulit jeruk, kerap dimanfaatkan sebagai penambah aroma pada masakan dan bikin suatu hidangan jadi lebih sedap, lho. 

Nah, supaya enggak sayang membuang makanan sisa dari buah tersebut, yuk simak ulasan selengkapnya seperti dilansir Insider berikut ini. Jangan lupa untuk mencuci buah dengan bersih, ketika kamu ingin mencoba mengonsumsinya dengan cara baru! 

1. Kulit pisang

Sering Dibuang, 5 Bagian Buah-buahan Ini Justru Mengandung Banyak Nutrisi (1)

Walaupun banyak orang yang tidak familiar untuk memakan kulit pisang, ternyata bagian dari buah kuning yang kerap dibuang ini mengandung kalium tinggi, serat, lemak tak jenuh, dan asam amino esensial.  

Dikutip Healthline, kulit pisang juga kaya akan antioksidan. Beberapa orang mencampurkan kulit pisang ketika membuat smoothie, bahkan menggorengnya untuk meniru rasa dan tekstur daging asap. Namun, jika kamu tertarik untuk mengonsumsi kulit pisang, maka pastikan kamu telah mencuci kulit pisang hingga benar-benar bersih, ya. 

2. Kulit mangga

Sering Dibuang, 5 Bagian Buah-buahan Ini Justru Mengandung Banyak Nutrisi (2)

Tahukah kamu? Kulit mangga merupakan sumber vitamin A, vitamin C, serat, dan fitonutrien yang bagus bagi kesehatan. Dalam satu studi, menemukan bahwa ekstrak kulit mangga menunjukkan sifat antioksidan dan antikanker yang lebih kuat daripada daging buahnya. 

Namun, bagi sebagian orang yang tak terbiasa mengonsumsi kulit mangga, dapat menyebabkan reaksi alergi. Selain itu, kulit mangga juga mengandung pestisida bila tidak dicuci dengan benar, dan umumnya tekstur kurang enak saat harus dimakan begitu saja. 

3. Kulit jeruk

Sering Dibuang, 5 Bagian Buah-buahan Ini Justru Mengandung Banyak Nutrisi (3)

Siapa sangka, kulit jeruk mengandung begitu banyak zat baik di dalamnya; seperti kandungan antioksidan alami, kalsium, beberapa vitamin B, vitamin A, dan vitamin C. Begitu pula dengan kulit lemon yang mengandung nutrisi sehat seperti kalsium, kalium, dan vitamin C.  

Ternyata kulit jeruk dan lemon juga dapat dimakan begitu saja. Walau menurut LiveScience, karena kandungan seratnya, kulit jeruk dan kulit lemon sulit untuk dicerna. Di samping itu, sudah banyak hidangan yang mulai memanfaatkan parutan kulit kedua buah ini sebagai penambah rasa. 

4. Kulit kiwi

Sering Dibuang, 5 Bagian Buah-buahan Ini Justru Mengandung Banyak Nutrisi (4)

Kulit buah kiwi memiliki sekitar tiga kali lebih banyak serat dibanding daging buahnya. Dengan tidak mengupas kulitnya, kamu juga sedang menjaga kandungan vitamin C di dalamnya. Maka, pastikan kamu langsung mengkonsumsi kiwi bila ingin teta mengupasnya. 


5. Biji alpukat

Sering Dibuang, 5 Bagian Buah-buahan Ini Justru Mengandung Banyak Nutrisi (5)

Biji alpukat ternyata dapat diolah menjadi tepung dan ekstrak. Meskipun begitu, mengonsumsi biji alpukat masih diperdebatkan, tetapi beberapa bagian biji sudah dipastikan memiliki manfaat untuk kesehatan. 
Tepung olahan dari biji alpukat sendiri telah terbukti mengurangi kolesterol pada tikus; dan pada penelitian tabung reaksi ekstrak biji alpukat, menunjukkan bahwa biji alpukat memiliki sifat antioksidan yang kuat.

0 komentar:

Posting Komentar

Related image