Powered By Blogger

Sabtu, 23 Mei 2020

5 Fakta Anoa, Hewan Asal Sulawesi Tenggara yang Hampir Punah

5 Fakta Anoa, Hewan Asal Sulawesi Tenggara yang Hampir Punah

Anoa adalah hewan herbivora yang dapat ditemukan di daerah Sulawesi Tenggara. Anoa memiliki nama Latin Bubalus dan termasuk dalam spesies lembu kecil. Terdapat dua spesies dari anoa yaitu anoa dataran rendah dan anoa pegunungan. Ciri fisik dari anoa yaitu memiliki berat antara 150-300 kg dan tinggi 75 cm.

Hewan ini dikategorikan sebagai hewan langka yang hampir punah. Anoa sering dijadikan sebagai buruan masyarakat untuk diambil daging, kulit, dan tanduknya. Selain itu anoa juga berkembangan biak dengan lambat. Hal ini juga yang menyebabkan anoa menjadi hewan yang hampir punah.

Anoa yang menjadi maskot provinsi Sulawesi Tenggara ini juga memiliki fakta-fakta yang menarik untuk diulas. Mau tau apa saja? Yuk, simak ulasannya.

1. Anoa termasuk hewan yang hidup menyendiri

5 Fakta Anoa, Hewan Asal Sulawesi Tenggara yang Hampir Punah

Anoa pada dasarnya adalah hewan yang hidup menyendiri. Hewan ini dikategorikan sebagai hewan semi soliter atau hewan yang hidup sendiri atau hidup bersama pasangannya. Anoa juga bisa ditemukan hidup dengan kawanannya karena betinanya akan melahirkan. Setelah melahirkan, anoa akan kembali memisahkan diri dari kawanannya.

2. Anoa adalah hewan yang pemalu


5 Fakta Anoa, Hewan Asal Sulawesi Tenggara yang Hampir Punah

Anoa adalah hewan yang memiliki sifat pemalu. Anoa hidup di dalam hutan dan sulit untuk didekati oleh manusia. Anoa biasanya menceburkan diri ke dalam rawa untuk bertahan hidup. Tapi anoa juga bisa agresif saat terjadi bahaya. Anoa akan menggunakan tanduknya untuk melindungi diri dari musuhnya.

3. Anoa merupakan hewan yang berkembang biak dengan lambat

5 Fakta Anoa, Hewan Asal Sulawesi Tenggara yang Hampir Punah

Anoa merupakan hewan yang berkembang biak dengan lambat. Biasanya induk dari anoa hanya akan melahirkan satu bayi tiap tahunnya. Jarang sekali bagi induk anoa untuk melahirkan dua sampai tiga bayi sekaligus. Waktu kehamilan dari induk anoa antara 276-315 hari.

4. Anoa adalah hewan yang membutuhkan mineral

5 Fakta Anoa, Hewan Asal Sulawesi Tenggara yang Hampir Punah

Mineral merupakan komponen yang sangat dibutuhkan untuk anoa. Anoa sama-sama membutuhkan mineral. Yang membedakannya adalah anoa pegunungan memenuhi kebutuhan mineralnya dengan cara menjilati garam alam. Sedangkan anoa dataran rendah memenuhi kebutuhan mineralnya dengan cara meminum air laut.

5. Anoa jantan memiliki cara unik untuk menandai wilayahnya

5 Fakta Anoa, Hewan Asal Sulawesi Tenggara yang Hampir Punah

Ini merupakan hal unik yang dapat kamu temukan pada anoa jantan. Anoa jantan sering menandai pada pohoh dengan tanduknya setelah itu anoa akan kencing dan kemudian menggaruk tanah. Perilaku tersebut merupakan cara anoa untuk menunjukkan wilayahnya.

Anoa merupakan hewan yang cukup menarik untuk dibahas. Hewan ini memang sudah dikategorikan sebagai hewan langka yang hampir punah. Untuk itu kita harus jaga kelestariannya supaya anoa tidak benar-benar punah dan anak cucu kita masih dapat melihat hewan yang unik ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Related image