Powered By Blogger

Senin, 09 November 2020

5 Tempat Terpanas di Dunia yang Wajib Kamu Tahu, Berani Ke Sana?


Seperti yang kita ketahui, Indonesia merupakan salah satu negara tropis yang mana hanya mempunyai 2 musim, yaitu musim kemarau dan musim penghujan. Suhu rata-rata di Indonesia sendiri dapat mencapai 33-36 derajat celcius saat ini. Bahkan, di suatu kondisi suhu yang ada di beberapa kota dapat mencapai 38 derajat celcius.

Terlepas dari hal tersebut, apakah kamu tahu bahwa ternyata masih ada tempat yang mempunyai suhu lebih panas? Jika kamu belum tahu, berikut 5 tempat terpanas di berbagai belahan dunia. 

1. Mitribah - Kuwait

Apakah kamu pernah merasakan berada di suatu tempat yang suhunya 53,9 derajat Celcius? Masyarakat di daerah Mitribah Kuwait ternyata pernah merasakannya pada Juli 2016. Hal ini menjadikan Mitribah sebagai tempat yang mempunyai suhu tertinggi di Asia dan ketiga di dunia dilansir Business Insider India.

2. Turbat - Pakistan



Pada 28 Mei 2017, masyarakat Turbat dikejutkan dengan panasnya suhu yang ada di kota tersebut. Berdasarkan data World Meteorological Organization(WMO), suhu di kota tersebut dapat mencapai 54 derajat Celcius.

Randall Cerveny, salah satu reporter WMO mengatakan hal ini merupakan efek dari perubahan iklim yang ekstrem. Oleh karena itu, penting sekali untuk mencoba mengatasi perubahan iklim yang ekstrem yang sudah menjadi konsentrasi banyak negara. 

3. Aziziyah - Libya


Aziziyah merupakan sebuah kota di Libya yang jaraknya sekitar 41 kilometer dari ibu kota Tripoli. Pada 13 September 1922, kota ini pernah mengalami suhu yang sangat ekstrem, yaitu mencapai 58 derajat Celcius.

Suhu ini jauh lebih ekstrem dari perubahan yang dialami oleh beberapa kota lainnya seperti Tripoli, Homs, dan Zuara Marina. Karena menariknya fenomena ini, hingga tahun 2010-an pun masih banyak peneliti yang tertarik mengungkapkan apa yang sebenarnya terjadi di kota tersebut. 

4. Death Valley - Amerika Serikat



Seperti yang pernah dialami oleh kota Aziziyah di Libya, Death Valley yang terletak di California juga pernah mengalami perubahan suhu yang ekstrem. Pada musim panas di tahun 1913, suhu di tempat tersebut berubah secara ekstrem menjadi 56,7 derajat celcius. 

Walaupun saat ini suhu di sana sudah tidak mencapai 56 derajat celcius, dapat dikatakan suhu di daerah ini masih cukup tinggi, yaitu 47 derajat selama musim panas. Hal ini membuat Death Valley menjadi tempat terkering di negara tersebut. 

5. Wadi Halfa - Sudan


Apa jadinya jika suatu tempat belum pernah terjadi hujan dalam kurung satu tahun? Dilansir The Independent UK, daerah Wadi Halfa yang terletak di Sudan belum pernah mengalami hujan di tahun ini. Hal ini mungkin sudah menjadi kejadian biasa bagi penduduk setempat.

Rata-rata suhu di daerah ini saja mencapai 41 derajat Celcius. Bahkan, pada April 1967, suhu di sana mencapai 53 derajat. 

Nah, itu dia 5 tempat terpanas di dunia yang wajib kamu tahu. Walaupun tidak setiap hari mereka mengalami suhu yang ekstrem, pastinya kehidupan masyarakat di sana juga terdampak. Apakah kamu ingin mengunjungi salah satu tempat di atas?

0 komentar:

Posting Komentar

Related image